Investasi bisa dibilang adalah hal yang menyenangkan, sekaligus menguntungkan. Bagaimana tidak? Dengan investasi, kita tak hanya bisa mengamankan uang dan aset, tetapi juga mampu merancang masa depan indah. Apalagi jika investasi di reksadana. Nah, apa itu reksadana?
Ada banyak sekali instrumen investasi yang bisa dimanfaatkan untuk mengamankan aset. Salah satunya adalah reksadana. Nah, apa itu reksadana dan bagaimana cara investasi di instrumen ini? Untuk lebih jelasnya, yuk silakan langsung simak di bawah ini!
Apa Itu Reksadana?
Dilansir dari Nerdwallet, reksa dana adalah kegiatan investasi berupa pengumpulan uang dari investor yang disalurkan ke beberapa instrumen seperti saham, obligasi, dan aset lainnya. Tujuan dari investasi reksa dana adalah untuk menciptakan portfolio yang lebih terdiversifikasi daripada investor harus membelinya sendiri. Reksa dana memiliki manajer investasi yang bertugas untuk menyalurkan uang yang kamu investasikan ke perusahaan sekuritas pilihan. Jadi, kamu tidak perlu terlalu khawatir dengan pergerakan harga pasar karena semua asetmu telah diatur oleh manajer investasi pilihanmu.
Baca Juga: Window Dressing Jadi Senjata Ampuh untuk Gaet Investor Lebih Banyak!
Apa Saja Keuntungan-Keuntungan dari Investasi Reksa Dana bagi Investor?
Saat kamu memutuskan untuk berinvestasi di reksadana dan memahami apa itu reksadana, nilai investasi kamu akan meningkat melalui beberapa cara, diantaranya:
1. Pembayaran Dividen
Ketika manajer investasi menyalurkan uang kamu ke beberapa saham, saham tersebut akan mendistribusikan keuntungannya berupa dividen ke semua investornya. Kamu dapat menerima dividen ini secara langsung atau menggunakannya kembali untuk investasi.
2. Capital Gain
Saat kamu memutuskan untuk menjual reksa dana yang harganya lebih tinggi dari harga beli, itu berarti kamu sudah berhasil mendapatkan capital gain dari reksa dana. Capital gain adalah keuntungan yang didapat investor saat menjual asetnya. Nah, kamu akan mendapatkan capital gain jika harga jual lebih besar dari harga belinya. Sebaliknya, kamu akan mendapat capital loss atau kerugian jika harga jual aset lebih kecil dari harga beli. Jadi, pertimbangkan timing jika mau melakukan penjualan reksa dana ya!
3. Net Asset Value
Pembelian reksa dana bersifat final setelah penutupan pasar (close market), ketika nilai total finansial aset dasar sangat bernilai. Harga per reksa dana ini disebut sebagai Net Asset Value (NAV) atau nilai aset bersih. Ketika nilai NAV ini meningkat, maka harga untuk membeli reksa dana ini pun juga otomatis meningkat.
Bagaimana Cara Berinvestasi di Reksa Dana?
Nah, siapkah kamu untuk berinvestasi di reksa dana? Jika iya, yuk ikuti cara di bawah ini agar investasi reksa danamu berjalan dengan lancar!
1. Atur Keuangan dengan Tepat dan Hitung Budget untuk Investasi
Reksa dana ada banyak jenisnya. Kamu hanya tinggal menyesuaikan budget investasimu ke beberapa jenis reksa dana. Selain itu, sesuaikan juga dengan keperluan agar investasi bisa dijalani dengan lancar dan pastinya mendatangkan cuan untukmu.
2. Pilih Sekuritas yang Tepat
Pilih sekuritas memang mudah, ada banyak sekali sekuritas aktif di Indonesia yang bisa dipilih. Namun, sekuritas punya kebijakan dan peraturan masing-masing. Nah, kamu wajib sekali memilih sekuritas yang cocok dengan gaya investasimu.
Nah, salah satu pilihan sekuritas terbaik adalah dari PT Surya Fajar Sekuritas. Surya Fajar Sekuritas memiliki para expert analyst dan manajer investasi yang pastinya bisa mengoptimalkan aset kamu pada reksa dana pilihan.
3. Cari Tahu Biaya Komisi Investasi
Biaya komisi juga hal yang wajib diperhitungkan sebelum memutuskan untuk investasi reksa dana. Pilih sekuritas yang memiliki biaya komisi minim dan pelayanan baik sehingga menguntungkan kamu sebagai investor.
4. Atur Portofolio
Sudah berhasil membeli reksa dana? Kini saatnya kamu atur portfolio kamu berdasarkan kebutuhan dan tujuan keuanganmu. Dengan begini, kamu jadi bisa memaksimalkan keuntungan dan meminimalisir segala risiko.
Apakah informasi di atas tentang bermanfaat untuk kamu? Jangan lupa untuk tetap terus tingkatkan literasi keuangan dan investasi saham dan reksa dana hanya di SFAST!
Dijamin, cuan berdatangan hanya dalam waktu singkat.